No image available for this title

Manajemen laba dengan classification shifting



Manajemen laba menggunakan classification shifting menarik
karena banyak penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa analis dan
investor lebih memperhatikan lebih laba usaha (investor memberikan bobot
rendah pada laba transitori). Pos luar biasa merupakan pos transitori
atau pos luar biasa dan pengalokasiannya memerlukan subjektivitas
manajemen, yang memungkinkan manajemen untuk melakukan classification shifting
dengan menggunakan pos luar biasa untuk meningkatkan laba usaha.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi manajemen laba melalui
classification shifting dengan mengklasifikasikan beban usaha sebagai
pos luar biasa untuk meningkatkan laba usaha. Sampel penelitian ini
dihasilkan dengan purposive sampling dari
seluruh perusahaan yang terdaftar di pasar modal Indonesia, Malaysia,
Singapura, Filipina, Thailand, dan Vietnam. Sampel akhir sebanyak 126
observasi dari tahun 2004 sampai dengan 2008. Data dianalisis dengan
menggunakan regresi berganda. Hasilnya menunjukkan bahwa pos luar biasa
tahun ini secara positif berhubungan dengan unexpected core earnings tahun ini, tetapi pos luar biasa tahun ini juga secara positif berhubungan dengan unexpected change in core earnings tahun yang akan datang. Penelitian ini tidak memberikan dukungan secara empiris classification shifting
oleh perusahaan-perusahaan yang terdaftar di pasar modal Indonesia,
Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand, dan Vietnam. Peningkatan unexpected core earnings konsisten dengan real economic improvement.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Departemen Akuntansi FEUI : Depok.,
Deskripsi Fisik
1 - 19
Bahasa
ISBN/ISSN
1829-8494
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this