No image available for this title

Rancangan implementasi strategi knowledge sharing



Strategi
knowledge sharing diperlukan untuk dapat mendukung upaya peningkatan
kualitas pelayanan. Saat ini RS PELNI belum mempunyai rumusan strategi
tersebut. Oleh karena peran perawat dalam dunia perumahsakitan sangat penting,
dan memiliki andil yang besar dalam hal pelayanan terhadap pasien, sehingga
upaya pengelolaan knowledge sharing tersebut diprioritaskan untuk
kalangan perawat. Upaya tersebut dilakukan sebagai dasar pengembangan strategi knowledge
management
RS PELNI secara keseluruhan.


Dengan
menyelaraskan strategi bisnis perusahaan ke dalam strategi knowledge
management
, dan berdasarkan pada beberapa literatur yang dipelajari serta
disesuaikan dengan materi kompetensi profesi perawat, teridentifikasilah
beberapa knowledge sharing perawat yang fit. Pengamatan di lapangan
menghasilkan gambaran kondisi knowledge sharing perawat saat ini.
Kesenjangan yang terjadi digunakan sebagai dasar untuk membuat rumusan strategi
pengelolaan knowledge sharing.


Untuk
dapat merealisasikan strategi tersebut, tersusunlah rancangan implementasi
strategi knowledge sharing pada perawat RS PELNI. Dengan harapan jangka
panjang mewujudkan knowledge management menjadi budaya di RS PELNI,
melahirkan generasi yang inovatif dan kreatif, sehingga mampu bersaing dan
mempunyai nilai tambah.






Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit PPM School Of Management : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
xi, 118 p. : figs., tabs. ; 28 cm.
Bahasa
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this