No image available for this title

Pengaruh Kompetensi Kewirausahaan, Kelembagaan Pet



ABSTRAK Tujuan penelitian adalah menganalisis pengaruh kompetensi kewirausahaan, kelembagaan petani dan dukungan pemerintah terhadap produktivitas petani kakao di Polewali Mandar Propinsi Sulawesi Barat. Manfaat dari penelitian adalah (1) sebagai bahan informasi bagi berbagai pihak, khususnya Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar dalam mengambil kebijakan strategis untuk pemberdayaan petani kakao di wilayahnya agar terjadi peningkatan kompetensi kewirausahaan dan  kelembagaan petani dalam rangka peningkatan produktivitas kakao, (2) memberikan kontribusi bagi penelitian yang akan datang khususnya yang berminat membahas masalah produktivitas kakao, (3) sebagai tolak ukur peningkatan produktivitas petani kakao di Provinsi Sulawesi Barat khususnya di Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini termasuk penelitian diskriptif, pengumpulan data dengan teknik wawancara dan kuesioner. Populasi penelitian ini adalah petani kakao di Polewali Mandar berjumlah 49.000 dan teknik pengambilan sampel secara purposive dan random sampling dengan jumlah sampel 100 responden. Mengunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan Software SPSS 20 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi kewirausahaan, kelembagaan petani dan dukungan pemerintah berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kakao, baik secara simultan maupun parsial. Variabel kompetensi kewirausahaan yang paling dominan berpengaruh terhadap produktivitas petani kakao di Polewali Mandar. Hal ini disebabkan karena kompetensi petani merupakan kemampuan yang dimiliki dalam mengelolah lahan dan melakukan perawatan kakao. Kemampuan petani mengenai cara mengelolah lahan kakao, penggunaan pupuk, insektisida yang benar dan perawatan kakao yang baik disertai inovasi dan kreativitas akan meningkatkan produktivitas kakao petani.  
Kata Kunci: Kompetensi kewirausahaan,kelembagaan petani, dukungan pemerintah dan produktivitas petani kakao.

ABSTRACT The research objective was to analyze the influence of entrepreneurial competencies, institutional and government support farmers on the productivity of farmers in Polewali Mandar West Sulawesi province. This study provides some benefits such as  (1) information material for various parties, particularly the Government of Polewali Mandar in taking a strategic policy for farmers’ empowerment  in the region so that it can increase  entrepreneurial competence and institutional farmers. Thus, they can also increase their cocoa productivity, (2) a contribution to further research particularly those who are interested in discussing the issue of cocoa productivity,  (3) a measure of increasing the farmers’ cocoa productivity in West Sulawesi province, especially in Polewali Mandar. This study is a descriptive research, in which the data were collection by interview and questionnaire, with the population of . 49,000 farmers in Polewali Mandar, and the purposive sampling techniques and random sampling were used to get the sample of 100 respondents. Multiple linear regression analysis was done with the help of software SPSS 20 for windows for the analysis. It showed that the entrepreneurial competencies, institutional and government have a positive and significant effect on the productivity of cocoa, either simultaneously or partially. Entrepreneurial competence is the most dominant variable influencing the famers’ cocoa productivity in Polewali Mandar. It is due to the fact that competence is the farmers’ ability to manage and take care of the land and cocoa. The farmers’ ability of farmers to manage the land of cacao, the use of fertilizers, correct insecticides and good cocoa good with innovation and creativity can increase their cocoa productivity.  
Keywords:
Entrepreneurial Competence, farmer institutyionalization, government support and farmers cocoa productivity





Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit STM PPM Mnajemen : Lombok.,
Deskripsi Fisik
18p; tabs; pics; refs
Bahasa
ISBN/ISSN
ISSN : 2086 - 0390
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this