No image available for this title

Analysis Method of Transfer Pricing Used by Multin



Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi tentang bagaimana Starbucks Corporation
menggunakan harga transfer untuk meminimalkan tagihan pajak. Selain itu, penelitian ini juga akan
mengevaluasi bagaimana peraturan di Indonesia dapat mengatasi permasalahan yang sama dengan kasus
Starbucks Inggris terjadi di Indonesia. Ada tiga langkah yang dilakukan dalam penelitian ini. Pertama,
menggunakan informasi yang diberikan oleh Her Majesty's Revenue and Customs (HMRC) Inggris dan artikel
terkait lainnya untuk menemukan metode yang digunakan oleh Starbucks Inggris dalam meminimalkan tagihan
pajak. Kedua, menemukan sudut padang dalam Organisation for Economic Co-Operation and Development
(OECD) mengenai kasus Starbucks Corporation. Ketiga, menganalisis bagaimana aturan harga transfer di
Indonesia dapat mengatasi jika kasus Starbucks Inggris terjadi di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa ada tiga transaksi antar-perusahaan yang membuat Starbucks Inggris dapat meminimalkan tagihan
pajak, seperti biaya kopi, royalti di asset tidak berwujud, dan bunga pinjaman antar perusahaan. Melalui studi
OECD dalan pembuatan rencana Base Erosion and Profit Shifting (BEPS), OECD Model Tax Convention
disarankan untuk ditingkatkan termasuk peraturan pajak dalam negeri di Indonesia untuk menghasilkan
keputusan yang adil dan transparan pada harga transfer. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dengan
menggunakan peraturan pajak saat ini, meskipun HMRC Inggris telah dirugikan karena praktek harga transfer
yang dilakukan oleh sebagian besar perusahaan multinasional, HMRC Inggris masih belum bisa membuktikan
praktek harga transfer tidak konsisten dengan prinsip kelaziman usaha. Oleh karena itu, peraturan pajak
internasional saat ini perlu ditingkatkan.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Binus University : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
p. 341 - 355
Bahasa
ISBN/ISSN
2087 - 1228
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this